Senin, 30 Mei 2011

Visit Banda Aceh Years 2011

Awalnya masyarakat pesimis melihat spanduk dan baliho yang terpampang di setiap sudut kota dengan tema yang seragam, "Visit Banda Aceh Years 2011". Banyak interpretasi yang muncul karena peluncuran program Visit Banda Aceh Years 2011 bertepatan menjelang diselenggarakannya Pemilukada di seluruh Aceh, terkesan politis.


Disamping itu, rasa pesimis juga muncul karena sosialisasi yang dilakukan kepada khalayak publik kurang terlihat menggigit bahkan sebagian masyarakat menyesalkan salah satu kegiatan 'pembukaan' Visit Banda Aceh Years 2011 dengan diselenggarakannya lomba Dayung Perahu Naga diiringi dengan seni Barongsai yang kesannya Tionghoa centris dan kurang meu-Aceh.

Bagi masayarkat ekonomi; akademisi dan praktisi serta para pedagang, kegiatan tersebut ternyata sangat bermanfaat dalam kaitannya dengan berderaknya sendi-sendi perekonomian masayrakat. Kegiatan tersebut dapat menyerap perhatian pengunjung dimana mereka berduyun-duyun datang membawa uang dan berbelanja di pasar-pasar 'kaget' yang muncul karena enen-even terentu seperti ini.

Bagi pemerintah sebagai pemegang mandat dalam mengelola daerah, maka kedatangan tamu ini merupakan tujuan yang memang telah dirancang untuk meningkatkan perekonomian masyarakat serta mengurangi kelesuan pasar yang selama ini dirasakan dan menjadi pemasukan bagi daerah.

Beberapa hari ini Banda Aceh terlihat macet setiap saat karena dipenuhi oleh kendaraan yang datang dari 70 kota se-Indonesia dalam rangka mengikuti City Expo di Banda Aceh. Suasana ini sangat baik dijaga agar ke depan Banda Aceh dan kota-kota lain di Aceh mampu menyelenggarakan even-even besar dan berskala nasional maupun internasional untuk dapat menyuntikkan darah segar dalam urat nadi ekonomi Aceh.

Terlepas dari pandangan sebagian masyarakat yang menganggap even ini politis, tapi yakinlah, bahwa even ini memang nyata dapat menggairahkan dan membangkitkan semangat baru di kalangan masyarakat Aceh secara umum, khususnya Banda Aceh.

Beberapa kegitan yang diselenggarakan berkaitan dengan Visit Banda Aceh Years 2011 adalah, Pentas Musik, Karnaval/Pawai Budaya, Lomba Dayung Perahu Naga, Lomba Menulis, Lomba Desain Blog Visit Banda Aceh Years, dan Indonesia City Expo yang diikuti oleh 70 Kota se-Indonesia.

Rangkaian kegiatan ini semuanya berlangsung sejak Januari 2011 hingga sekarang Mei 2011. Selamat berwisata di Banda Aceh... Visit Banda Aceh Years 2011 patut didukung.

Tidak ada komentar:

Posting Komentar